PARE merupakan salah satu kecamatan yang berada di Kabupaten
Kediri Provinsi Jawa Timur Negara Indonesia.Pare terkenal dengan sebutan “Kampung
Inggris”.Tiap musim liburan banyak pelajar,guru,karyawan,pengusaha dan
sebagainya tumpah ruah di Pare ini.Mereka semua berkeinginan untuk belajar
Bahasa Inggris di sini.
(foto yang diambil oleh sahabatku dari Jakarta kak Nina,dia adalah tempatku berbagi saat di Pare,tempatnya di Pare masih asri banget lho)
Gimana sih “kampung Inggris” itu?
Apa semua berbicara menggunakan bahasa Inggris?
Apa warga di kampung itu berbahasa Inggris?
Banyak yang beranggapan bahwa “Kampung Inggris” merupakan kampung
yang semua orang di situ berbahasa Inggris.Tapi setelah saya tinggal di sana
selama 2 minggu.Saya tidak merasakan bahwa semua orang disana menggunakan
Bahasa Inggris.
Jadi “kampung Inggris” itu adalah kampung dimana ada banyak
tempat bimbingan belajar bahasa inggris.Dimanapun mata kita memandang pasti banyak
tempat untuk kita belajar Bahasa Inggris.Tempat bimbingan itu seperti
ELFAST,Oxford,Eminence,Platinum,dan sebagainya,saya tidak dapat menyebutkan
semuanya karena saking banyaknya.Tak usah kuatir disana ada banyak tempat untuk
tinggal seperti Rumah kos,kamar kos ada pula camp.
Apa sih bedanya rumah kos,kamar kos dan camp???
Rumah kos itu adalah rumah yang sengaja disewa untuk kita
sendiri.Dapat pula patungan dengan teman-teman untuk bersama-sama tinggal di
rumah itu.
Rumah kos adalah kamar yang disewa dalam jangka waktu yang
ditentukan (2 minggu atau 1 bulan atau lebih -6 bulan misalnya-).Harga sewa kamar
mulai dari Rp.100.000 s/d Rp.300.000 tergantung tempat dan fasilitas yang disediakan
bagi penyewa kamar.Di kos,kita bisa sebebas mungkin melakukan aktivitas
(artinya
Kamar kos adalah tempat untuk tidur/istirahat hehe karena kebanyakan
waktu kita habiskan untuk ikut bimbingan belajar atau keluar dengan teman-teman
baru).Beda dengan camp yang jadwalnya terencana.
Camp adalah tempat dimana seperti kita di kamar kos,hanya
saja waktu bangun,berkumpul dan waktu kembali ke camp ditentukan.bukan berarti
semua hal diatur oleh camp.Camp mempunyai waktu dimana kita harus belajar
menghafal Vocab,belajar berbicara,belajar berpidato dan sebagainya yang
berhubungan dengan Bahasa Inggris.Bukan berarti kita ditekan harus ini dan
itu.Justru kita dapat menambah ilmu Bahas Inggris kita.Jam malam (jam untuk
dilarang keluar Camp) merupak salah satu keuntungan dari camp itu sendiri,kita
masih tetap terjaga seperti kita di rumah.Unsur kekluargaan sangat kental di
camp itu.
(fotoku bersama teman-teman satu camp.Camp cowok ama cewek beda lhoooo .. )
Jangan takut kelaparan ... disana banyak tersedia banyak
warung yang menjual berbagai macam makanan sesuai selera dan isi kantong.
Mau yang mahal?? Adaaaaaaaaaaaaaaaaa
Mau yang murah?? Adaaaaaaaaaaaaaaaaa
Mau yang bersantan?? Adaaaaaaaaaaaaaa
Mau yang seperti masakan mama di rumah?? Hmmmm adaaaaaa kok J
Dan nggak usah takut bagi kamu-kamu yang masih belajar
Bahasa Inggris,mereka para penjual itu tidak menggunakan bahasa Inggris
kok.Mereka tetap berbahas Indonesia seperti manusia Indonesia pada umunya J
So,nggak usah mikir-mikir lagi kalo mau dateng ke Pare ...
Langsung dateng >> daftar >> tinggal deh di Pare.
Kita juga bisa nambah temen di Pare.Semua orang dari sudut
manapun di Indonesia ini pasti ada mulai dari
Jakarta,Lampung,Medan,Samarinda,Manado,Flores,Probolinggo,Jember,Solo,Jogjakarta
dan sebagainya adaaaaaaaaaaaa semuuuuuuuaaaaaaaa :D
Bagus artikelnya sangat bermanfaat, belajar bahasa inggris dengan metode belajar yang menyenangkan dan hasil yang maksimal, hanya di KAMPUNG INGGRIS
ReplyDelete